Kapolres Bontang, AKBP Alex F. L Tobing melalui Kapolsek Marangkayu, AKP Fahrudi mengungkapkan bahwa program ini merupakan bentuk dukungan terhadap gerakan ketahanan pangan nasional, yang dapat dicontoh oleh masyarakat luas.“Kami berharap ketika ubi-ubi ini siap panen, hasilnya dapat dimanfaatkan oleh para personel di Polsek Marangkayu, sekaligus juga oleh warga sekitar,” ucap AKP Fahrudi.
Inisiatif ini juga mengajak warga untuk ikut serta menjaga dan merawat tanaman tersebut. Selain meningkatkan solidaritas antara aparat kepolisian dan masyarakat, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat kesadaran warga akan pentingnya menanam bahan pangan yang bergizi.“Budidaya ubi ini diharapkan bisa menjadi langkah positif dalam meningkatkan kualitas gizi dan ketahanan pangan. Jika berhasil, Polsek Marangkayu akan melanjutkan program serupa dengan melibatkan lebih banyak masyarakat,” tambah AKP Fahrudi