Rabu, April 24, 2024
spot_img
BerandaBeritaTiap Hari Senin, Polisi Jadi Pembina Upacara Bendera di Sekolah

Tiap Hari Senin, Polisi Jadi Pembina Upacara Bendera di Sekolah

 

Bontang – Setiap hari Senin, personil Polres Bontang – Polda Kaltim rutin menjadi pembina upacara secara bergiliran di sekolah yang ada di wilayah Kota Bontang. Senin (9/9/2019).

Kapolres Bontang Akbp Siswanto Mukti kepada awak media ini menuturkan bila setiap hari senin anggotanya terjun ke Sekolah menjadi pembina upacara Bendera di Sekolah-Sekolah di Kota Bontang.

Dalam kegiatan Pembina Polri menjadi Upacara di Sekolah, kami mengedepankan personil Lalu Lintas, Binmas dan Bhabinkamtibmas dalam rangka menjalin komunikasi dengan Sekolah dan pelajar pada umumnya.

Kegiatan ini sebagai wadah untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sekaligus sebagai sarana untuk mendekatkan Kepolisian dengan seluruh pelajar.

“Pesan Kamtibmas yang kami sampaikan antara lain tentang Bijak penggunaan Medsos, penyalahgunaan Narkoba dan tertib berlalulintas”, ujar Akbp Siswanto Mukti.

Ditambahkan pula, selain dirinya sendiri dan Pejabat Utama Polres Bontang menjadi pembina upacara, kami juga menerjunkan Perwira dari Satuan Lalu Lintas, Perwira Satuan Binmas dan Bhabainkamtibmas.

“pagi ini giliran Satuan Lalu Lintas menjadi pembina upacara di sekolah antara lain di SMK Nusantara Kota Bontang dan SLTA lain,” lanjutnya.

Pada setiap kesempatan menjadi pembina upacara Kapolres Bontang Akbp Siswanto Mukti juga menyampaikan pesan khusus kepada para siswa agar selalu giat belajar.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments