Rabu, Maret 26, 2025
spot_img
BerandaBeritaBeri pembekan, Bhabinkamtibmas Bontang Lestari Hadiri Silaturahmi dan Pembekalan Petugas Pengamanan TPS

Beri pembekan, Bhabinkamtibmas Bontang Lestari Hadiri Silaturahmi dan Pembekalan Petugas Pengamanan TPS

Bontang – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bontang Lestari, Bripka Syamsiar Fadly, A.Md, menghadiri kegiatan tatap muka dan silaturahmi serta pembekalan kepada 34 petugas pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Kelurahan Bontang Lestari, pada Sabtu, 16 November 2024 pukul 20.00 WITA.

Kegiatan ini dihadiri oleh Lurah Bontang Lestari, M. Akbar Aditya, S.STP, bersama Kasi Pemerintahan dan Trantibum Kelurahan Bontang Lestari, Bapak Norhan, serta staf kelurahan setempat. Acara ini juga menjadi momen penting untuk menjalin silaturahmi antara pihak kelurahan, Bhabinkamtibmas, dan petugas pengamanan TPS.

Dalam kegiatan tersebut, Bripka Syamsiar Fadly memberikan pembekalan kepada petugas pengamanan TPS terkait pentingnya kesiapsiagaan dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas pada pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang. Pembekalan tersebut juga mencakup tata cara pengamanan yang baik dan koordinasi dengan pihak terkait untuk menciptakan pemilu yang aman, damai, dan tertib.

Lurah Bontang Lestari, M. Akbar Aditya, S.STP: “Kami berharap dengan adanya silaturahmi dan pembekalan ini, seluruh petugas pengamanan TPS di Kelurahan Bontang Lestari dapat menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. Kesiapsiagaan petugas sangat penting untuk kelancaran Pesta Demokrasi Pemilu 2024. Kami mengapresiasi kerjasama yang baik antara pihak kelurahan, Bhabinkamtibmas, dan seluruh petugas pengamanan dalam memastikan pemilu berjalan dengan aman dan sukses.”

Bhabinkamtibmas Bontang Lestari, Bripka Syamsiar Fadly, A.Md: “Sebagai Bhabinkamtibmas, saya mengimbau kepada seluruh petugas pengamanan TPS untuk selalu menjaga netralitas, melaksanakan tugas dengan profesionalisme, dan selalu siap menghadapi situasi di lapangan. Kita harus bekerja sama demi terciptanya Pemilu yang damai dan aman di wilayah Bontang Lestari.”

Humas Polres Bontang

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments