Senin, Februari 10, 2025
spot_img
BerandaBeritaSilaturahmi HMB Cabang Balikpapan dengan Kapolres Bontang Bahas Kolaborasi Kegiatan Sosial

Silaturahmi HMB Cabang Balikpapan dengan Kapolres Bontang Bahas Kolaborasi Kegiatan Sosial

Bontang, Kamis, 23 Januari 2025 – Pukul 10.20 Wita, bertempat di Ruang Wicaksana Laghawa Polres Bontang, telah berlangsung kegiatan Silaturahmi Himpunan Mahasiswa Bontang (HMB) Cabang Balikpapan dengan Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Polres Bontang, pengurus HMB Cabang Balikpapan, dan beberapa tokoh mahasiswa. Dalam pertemuan ini, pengurus HMB menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Bontang dan jajarannya atas kesempatan silaturahmi yang diberikan.

 

Ketua HMB Cabang Balikpapan, Rama Arya L, menyampaikan tujuan organisasi mereka untuk mempererat hubungan mahasiswa asal Bontang, mendukung program pemerintah, dan rencana kolaborasi kegiatan sosial dengan Polres Bontang, seperti seminar dan sosialisasi di masyarakat.

 

Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K., menyambut baik inisiatif tersebut dan menyatakan dukungan penuh terhadap program HMB. Beliau menegaskan pentingnya sinergi antara Polres dan organisasi kepemudaan untuk menjaga keamanan dan ketertiban, sekaligus berkontribusi positif bagi Kota Bontang.

 

Humas Polres Bontang

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments