Selasa, Maret 25, 2025
spot_img
BerandaBeritaPolres Bontang Gelar Press Release Akhir Tahun 2024, Ungkap Berbagai Kasus Besar...

Polres Bontang Gelar Press Release Akhir Tahun 2024, Ungkap Berbagai Kasus Besar dan Capai Kinerja Positif

Bontang, 31 Desember 2024 – Bertempat di Rupatama Lt.2 Polres Bontang, telah dilaksanakan kegiatan Press Release Akhir Tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bontang, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polres Bontang serta rekan-rekan media massa, Dalam acara ini, Kapolres Bontang menyampaikan berbagai pencapaian dan pengungkapan kasus yang berhasil dilakukan oleh Polres Bontang sepanjang tahun 2024. Beberapa kasus yang menjadi perhatian masyarakat dan berhasil diungkap oleh Polres Bontang antara lain Kasus Korupsi Pengadaan Labkesda, Pengungkapan Kasus Narkoba serta Kasus Pencabulan Anak di Bawah Umur.

Selain itu, Polres Bontang juga berhasil menyelesaikan berbagai kasus kriminalitas lainnya, dengan rincian Kasus Pencurian dengan Pemberatan (Curat): 63 kasus, dengan 27 kasus berhasil diselesaikan. Kasus Curanmor (Pencurian Kendaraan Bermotor): 34 kasus, dengan 10 kasus selesai serta Kasus Penggelapan: 36 kasus, dengan 5 kasus selesai.

Dalam bidang narkoba, Polres Bontang berhasil mengungkap 101 kasus narkoba, dengan 130 tersangka, serta barang bukti berupa Ganja: 8 gram, Sabu-sabu: 1 kg 421,56 gram dan Double L: 1.820 butir

Di sektor lalu lintas, Polres Bontang juga mencatatkan prestasi, dengan 2.320 pelanggar lalu lintas yang telah ditindak, termasuk 600 pelanggar yang dikenakan sanksi tilang, sementara 1.720 lainnya diberikan teguran tertulis.

Kegiatan press release ini juga menyoroti upaya Polres Bontang dalam mendukung program Asta Cita Presiden RI, dengan berhasil mengungkap beberapa kasus penting, seperti judi online (3 kasus), narkoba (18 kasus), BBM ilegal (2 kasus), dan penyelundupan makanan ilegal (1 kasus).

Dalam mendukung ketahanan pangan, Polres Bontang telah melaksanakan dua program prioritas, yaitu Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) dan pendampingan pemanfaatan lahan produktif. Selain itu, di bidang SDM, Polres Bontang sukses melaksanakan rekrutmen Bakomsus (Bintara Kompetensi Khusus) dengan animo 16 orang yang memenuhi syarat seleksi, dan 3 orang di antaranya dinyatakan lulus.

Sebagai bagian dari program sosial, Polres Bontang juga telah mendukung Program Makan Bergizi Gratis dengan distribusi 3.000 box makanan bergizi kepada pelajar tingkat SD dan para santri di pondok pesantren/panti asuhan.

Kapolres Bontang mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kinerja Polres Bontang sepanjang tahun 2024 dan berharap dapat terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di tahun yang akan datang.

Humas Polres Bontang

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments