Jumat, April 19, 2024
spot_img
BerandaBeritaPengamanan MTQ ke-42, Polres Bontang Kerahkan Ratusan Personel

Pengamanan MTQ ke-42, Polres Bontang Kerahkan Ratusan Personel

Bontang – Guna mendukung kelancaran perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ)  ke-42, Kepolisian Resor (Polres) Bontang mengerahkan ratusan personel untuk  mengamankan kegiatan Tingkat Pripinsi Kalimantan Timur.

“Polres Bontang bersama jajaran mendukung penuh kegiatan MTQ tingkat Propinsi Kaltim itu, yang dilaksanakan selama 7 hari (3-9 Juni)” kata Kasubbag Humas Polres Bontang AKP H. Suyono kepada media ini, Senin (7/6/2021).

Menurut Suyono, personel yang diturunkan tidak hanya dari Polres saja, tetapi juga dari Polsek Bontang Utara, Polsek Bontang Selatan dan Polsek Bontang Barat. Setidaknya 250 personel bakal memberikan pengamanan kegiatan MTQ dengan disebar ke beberapa tempat perlombaan, tempat menginap, obyek wisata, dan tempat perbelanjaan.

Selain personil Polri juga ada unsur pengamanan lain yang ikut mengamankan kegiatan MTW ini seperti dari TNI, Satpol PP dan Dishub Kota Bontang.

“Disetiap venue kegiatan dan tempat penginapan kita pastikan ada personil kepolisian yang berjaga,” sebutnya.

Lanjut Suyono, Selain ditempatkan di setiap lokasi perlombaan dan penginapan, kami juga personil pengamanan di lokasi Wisata, Pertokoan, dan tempat-tempat perbelanjaan.

Ia menambahkan, pihak kepolisian yang bertugas juga akan melakukan pengawasan terhadap penerapan protokol kesehatan Covid-19.”Kita tentunya tidak ingin terjadinya klaster baru penyebaran Covid-19,” ucapnya.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments