Bontang – Polsek Bontang Barat menggelar kegiatan Program Makan Bergizi Gratis di SLB Bina Kasih Mandiri, yang berlokasi di Jl. Sukarno Hatta RT 1, Kelurahan Kanaan, Kecamatan Bontang Barat. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program 100 hari kerja serta nawacita pemerintahan Prabowo-Gibran, Jumat 01 November 2024, pukul 08.30 Wita.
Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kapolsek Bontang Barat IPTU Hadi Esmoyo, Ketua Yayasan Embong Randan Tasik, Kepala Sekolah Risna Renden, serta anggota Polsek Bontang Barat dan 20 siswa beserta guru SLB.
Dalam sambutannya, Kapolsek Bontang Barat menjelaskan, “Kegiatan Makan Bergizi Gratis ini adalah salah satu dari delapan program prioritas Presiden Republik Indonesia, dan merupakan bagian dari program rutin kami untuk mendukung kesejahteraan anak-anak di wilayah kami.” Terang Kapolsek
Lebih lanjut Program Makan Bergizi Gratis ini dilaksanakan serentak oleh seluruh Polsek dan satuan fungsi di wilayah hukum Polres Bontang. Untuk Polsek Bontang Barat, sebanyak 20 kotak makanan bergizi dibagikan langsung kepada siswa-siswi dan guru SLB Bina Kasih Mandiri.
Kepala Sekolah Risna Renden menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan Polsek Bontang Barat. “Kami sangat mengapresiasi program ini. Diharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut, guna memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang baik untuk mendukung perkembangan mereka sebagai generasi penerus bangsa,” ujarnya.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polsek Bontang Barat dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kualitas gizi anak-anak, khususnya di lembaga pendidikan khusus, sehingga mereka dapat tumbuh dan berkembang dengan baik.
Humas Polres Bontang