Sabtu, April 20, 2024
spot_img
BerandaBeritaKapolres Bontang Turun Langsung Bagikan Masker Kepada Masyarakat

Kapolres Bontang Turun Langsung Bagikan Masker Kepada Masyarakat

Polresbontang.com – Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo, SIK. MH  bersama Wakapolres KOMPOL A. Indrawan, PJU Polres Bontang dan Satgas Covid-19 Kota Bontang turun langsung membagikan puluhan ribu masker kepada masyarakat, Kamis (10/09/2020).

Kegiatan pembagian masker ini serentak seluruh Indonesia, sekaligus kampanye 3M yakni memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Ini digelar dalam rangka Operasi Yustisi Penggunaan Masker untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona atau Covid-19.

Kegiatan ini digelar secara serentak di seluruh Indonesia. Untuk Polres Bontang, kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo sedangkan Polsek Jajaran di pimpin Kapolsek Masing-masing.

Setidaknya Polres Bontang mengerahkan 150 personil terdiri anggota Polres Bontang, Anggota Polsek Jajaran, Anggota Kodim 0908 Bontang, Anggota Sub Den Pom Bontang, Anggota Den Arhanud 002 Bontang, anggota Satpol PP Bontang, anggota Dishub Bontang dan Personil Dinkes Bontang.

Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo mengatakan kegiatan pembagian Masker tersebut dilakukan sebagai salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan demikian tidak ada alasan lagi masyarakat tidak memiliki Masker.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan pembagian masker secara serentak ini juga dilakukan himbauan untuk menyerukan terciptanya pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2020 yang aman, damai dan sehat di wilayah Polres Bontang.

“Secara keseluruhan sebanyak 48.000 masker yang kami bagikan kepada masyarakat meliputi Kota Bontang, Kec. Muara Badak dan Kec. Marangkayu, kami berharap masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan, salah satunya dengan menggunakan masker” ujar AKBP Hanifa Martunas Siringoringo.

Pembagian akan berlanjut pada Senin, 14 September 2020, Senin nanti kami akan membagikan berupa bahan pokok dan masker. Pembagian Bahan Pokok berupa Beras juga telah kami lakukan sebelumnya, yakni minggu lalu kepada Purnawirawan dan Warakawauri Polri, Pesantren, Panti Asuhan dan Warga kurang mampu lainnya, jelas mantan waka polres Bontang era 2014 ini.

“tidak hanya membagikan masker saja, namun kami juga memberikan himbauan dan pemahaman terkait pentingnya menerapkan protokol Kesehatan kepada masyarakat dan mengajak seluruh masyarakat untuk sama-sama ikut terlibat dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan cara disiplin protokol Kesehatan dan hindari kerumunan” jelas Kapolres Bontang.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments