Polres Bontang. Mewakili Kapolres Bontang Kabag SDM Akp H. Moh Slamet mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Persiapan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 di ruang rapat kantor DPMPTSP Kota Bontang jalan Awang Long Kelurahan Bontang Baru senin 29 Mei 2023 Pukul 09.30 Wita.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh:
- Kepala bidang idiologi wasbang ketahanan ekomomi sosial budaya Bina antasariansyah, ST,
- Danramil 0908-01/LKT Kota Bontang Kapten Inf. Niko Katanni
- Kabag Sdm Polres Bontang Akp H.Moh Slamet
- Purpers Den Arhanud-002 Bontang Letda Nasrul
- Sekertaris Kasat Pol PP Rosianton Herlambang
- Kabid Pemuda Dispopar Kota Bontang Andi nur fatmawati,SH
- Sekertaris Kesbangpol Kota Bontang Ir.Mujiono,M.Si
- Analis Bagian Umum Setda Yusriansah
- Kepala Bidang Pemerintahan Suryanto
Kabag Sumda Akp H.Moh Slamet mengatakan adapun hasil rapat diantaranya:
Kegiatan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila akan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 1 Juni 2023 pukul 07.30 wita, bertempat di Halaman Kantor DPMPTSP Bontang jalan Awang Long Kel Bontang Baru Kec Bontang Utara.
Selaku Inspektur Upacara Walikota Bontang dan sebagai cadangan Wakil Walikota Bontang, sedangkan gladi Upacara akan dilaksanakan pada hari rabu tanggal 31 Mei 2023 Pukul 08.00 Wita, di halaman Kantor DPMPTSP Bontang.
Tema yang diusung Hari Lahir Pancasila tahun 2023 adalah ” Gotong Royong Membangun Peradapan Dan Pertumbuhan Global” ungkapnya