Bontang, 18 November 2024 – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bontang Kuala, Aiptu Tachir, melaksanakan kegiatan “Cooling System” guna menciptakan kondisi aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 18 November 2024, pukul 09.35 WITA di Jalan Jambu RT 14, Kelurahan Bontang Kuala, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang.
Aiptu Tachir bersama warga binaan, Bapak Iwan, menyampaikan sejumlah himbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) untuk memastikan pelaksanaan Pilkada yang damai dan aman. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Tachir mengajak masyarakat untuk tetap menjaga situasi yang kondusif, menghindari provokasi, serta berperan aktif dalam menjaga stabilitas keamanan di lingkungan masing-masing.
“Ini adalah bagian dari upaya preventif untuk menciptakan situasi yang aman dan nyaman, terutama menjelang Pilkada 2024. Kami mengharapkan peran serta seluruh warga dalam menjaga kedamaian dan mendukung proses demokrasi yang berjalan dengan lancar,” ujar Aiptu Tachir.
Kapolsek Bontang Utara, Iptu Lukito, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi Polsek Bontang Utara dalam memastikan keamanan dan ketertiban selama tahapan Pilkada 2024. “Kami terus melakukan upaya-upaya preventif untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman, serta mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bekerjasama dalam menjaga situasi yang kondusif,” jelasnya..
Kegiatan ini juga diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat, sehingga Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan aman, damai, dan sesuai dengan harapan bersama.
Humas Polres Bontang