Minggu, Desember 8, 2024
spot_img
BerandaBeritaPolres Bontang Terima Wasrik dari Itwasda Polda Kaltim

Polres Bontang Terima Wasrik dari Itwasda Polda Kaltim

Polresbontang.com – Pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) Itwasda Polda Kaltim Tahap II dengan sasaran aspek pelaksanaan dan pengendalian Tahun Anggaran 2019 Wasrik tahap II di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Lantai 2 Polres Bontang, Jumat (1/11/2019) pagi tadi.

Wasrik Tahap II oleh Itwasda Polda Kaltim dengan sasaran berbagai aspek pelaksanaan dan pengendalian oleh Tim Wasrik Itwasda Polda Kaltim, yang dipimpin oleh Kompol I Nyoman Wijana, S.Ag ( selaku Ketua tim ) bersama 5 orang anggota.

Kapolres Bontang Akbp Siswanto Mukti kepada awak media ini mengatakan bahwa kegiatan wasrik itu merupakan kegiatan rutin dalam rangka melakukan Pengawasan pelaksanaan tugas Polres Bontang sebagai bahan pertimbangan pimpinan dalam rangka penyempurnaan kebijakan di bidang pelaksanaan dan pengendalian.

“Tujuan Wasrik sendiri adalah untuk mengetahui sejauh mana proses pelaksanaan dan pengendalian program kegiatan dan anggaran Polri di tingkat Satker khususnya Polres Bontang yang telah dilaksanakan,” kata Akbp Siswanto Mukti.

Wasrik ini juga untuk mengetahui apakan kinerja sudah sesuai dengan penetapan kinerja atau belum, serta rencana kerja yang telah ditentukan. Terutama, dalam rangka meningkatkan profesional tugas Polri,” ungkapnya.

“Dengan adanya wasrik diharapkan apa yang menjadi arahan dan temuan Tim Wasrik dijadikan sebagai bahan koreksi dan pembelajaran untuk kedepannya agar semakin Profesional, Modern dan Terpercaya,” pungkas Kapolres.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments