Kamis, Februari 13, 2025
spot_img
BerandaBeritaPolres Bontang Terima Tim Supervisi Direktorat Intelkam Polda Kaltim

Polres Bontang Terima Tim Supervisi Direktorat Intelkam Polda Kaltim

Polresbontang.com – Polres Bontang menerima kunjungan TIM Supervisi Dari Direktorat Intelkam Polda Kaltim yang dipimpin oleh AKBP Hendrik Eka Bahalwan. SH, SIK ( Kasubdit II Polda Kaltim ) Dan Kompol Andre Anas. SIK ( PS.Kasubdit IV Polda Kaltim), Rabu (5/8/2020).

Acara yang berlangsung di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Polres Bontang LT. 2 Jl. Bhayangkara 1 Kel. Gn.Elai Kec. Bontang Utara Kota Bontang siang ini dihadiri Wakapolres Kompol A. Indrawan W. SH. MH, Kasat Intel AKP Sumardi SH, Para Kanit dan anggota sebanyak 28 Orang.

Tim Supervisi diterima Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena dan didampingi Wakapolres KOMPOL A. Indrawan. Kepada seluruh anggota Intel Polres Bontang, Wakapolres meminta agar mengikuti Supervisi dengan baik dan serius.

Dalam Arahannya Ps. Kasubdit IV Intelkam Polda Kaltim menekankan tentang Antisipasi kerawanan Pelaksanaan Pilkada 2020, Pengamanan Bahan Peledak dan Antisipasi kerawanan pada perayaan HUT RI ke 75.

Sedangkan Kasubdit II Intelkam Polda Kaltim menekankan agar anggota Intelejen tidak terpengaruh dan kehilangan momentum dalam mencari dan menggali informasi, khususnya dalam rangka pengamanan pelaksanaan Pilkada serentak 2020 ini.

Selanjutanya Tim melaksanakan kegiatan Supervisi yang dilaksanakan oleh Kompol Andre Anas. SIK ( PS.Kasubdit IV Polda Kaltim) kepada Urusan Pembinaan (Urbin) Ops Intelkam.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments