Bontang- Dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas dan aksi kriminalitas selama libur lebaran Polres Bontang terus memperketat pengamanan sejumblah obyek Wisata di Kota Bontang.Rabu 04/05/2022)
Seperti Yang terlihat Anggota Sat Samapta Polres Bontang yang dipimpin Kanit Obvit Sat Samapta Polres Bontang Ipda Suyut melaksanakan Patroli sekaligus pengamanan di Obyek Wisata Lembah Permai dan Obyek Wisata Taman Mangroove BSD
Kapolres Bontang AKBP Hamam Wayudi S.H.,S.I.K.,M.H melaui Kasat Samapta Polres Bontang AKP Widodo mengatakan momen libur lebaran diikuti mudik di sinyalir akan membuat lonjakan mobilitas msayarakat terutama destinasi Obyek Wisata
Kami melakukan sekenario untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas dengan melaksanalan patroli dan pengamanan mengingat di kota Bontang terdapat sejumblah obyek Wisata ” Kata Kasat Samapta AKP Widodo
Disamping Melaksanakan melaksanakan patroli Personil Sat Samapta Polres Bontang juga memberikan himbuan kepada pengunjung untuk selalu mematuhi protokol kesehatan seperti tetap memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan .
”Kami himbau masyarakat untuk tetap menjaga keamanan barang bawaan dan tetap mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah dan mengantisipasi lonjakan Covid-19 paska perayaan idul fitri dan libur lebaran ”Pungkasnya